Bab energi
1.
Air yang mengalir memiliki energi gerak
2.
Salah satu manfaat energi panas matahari adalah menjemur pakaian
3.
Berikut ini adalah sumber panas yaitu menyalakan setrika, matahari, menyalakan
kompor, menggosokkan tangan
4.
Termos dapat memperlambat perpindahan energi panas
5.
Energi panas berpindah dari tempat bersuhu tinggi ke tempat yang bersuhu tinggi
6.
Bunyi dihasilkan oleh benda yang bergetar
7.
Salah satu sumber energi bunyi adalah kepakan sayap lebah
8.
Bunyi tidak dapat merambat melalui ruang hampa
9.
Bunyi memantul pada permukaan benda padat
10.
Bunyi lebih cepat merambat melalui tanah
11.
Proses fotosintesis pada tumbuhan memerlukan
energi matahari
12.
Energi panas juga disebut energi kalor
13.
Perpindahan panas melalui suatu zat perantara
tanpa disertai perpindahan partikel partikel zat tersebut disebut konduksi
14.
Pada saat kita berbicara dan mengeluarkan suara,
yang bergetar adalah pita suara
15.
Berikan contoh sumber energi panas!
Jawab :
Matahari
Setrika yang dinyalakan
Api unggun
Kompor
Menggosokkan kedua tangan
Menggosokkan kedua batu
16.
Mengapa termos dapat menghambat hilangnya energi
panas?
Jawab :
Karena termos memiliki ruang hampa di antara kedua
dinding botol dan cat puti perak.
17.
Jelaskan perbedaan antara konveksi dengan
konduksi! Beri contohnya!
Jawab :
Konveksi adalah perpindahan panas yang disertai dengan
perpindahan partikel zatnya.
Contoh : merebus air
Konduksi adalah perpindahan panas tanpa disertai
perpindahan partikel zatnya.
Contoh : ketika ujung besi dipanaskan maka salah satu
ujung besi lainnya akan terasa panas
18.
Apakah yang dimaksud dengan radiasi? Jelaskan dengan
contoh!
Jawab :
Radiasi adalah perpindahan panas dengan pancaran.
Contoh :
Panas matahari dapat kita rasakan,
Menjemur pakaian
Menjemur ikan
Panas api unggun dapat kita rasakan
19.
Mengapa bunyi tidak dapat didengar di luar
angkasa?
Jawab :
Karena bunyi tidak dapat merambat di ruang hampa udara.
No comments:
Post a Comment