Bab 9 kenampakan
permukaan bumi dan benda langit
Berilah tanda
silang pada huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang paling tepat!
1. Terjadinya pasang surut air laut disebabkan oleh ...
a. Gaya tarik bumi
b. Gaya tarik bulan
c. Gelombang air laut
d. Angin laut
2. Pengikisan pantai yang disebabkan oleh ombak laut disebut ...
a. Abrasi
b. Konjungsi
c. Erosi
d. Korosi
3. Benda langit yang memancarkan cahaya sendiri disebut ...
a. Planet
b. Meteor
c. Bintang
d. Bulan
4. Bulan dapat besinar pada malam hari karena ...
a. Bulan menghasilkan cahaya sendiri
b. Bulan menghasilkan cahaya dari matahari
c. Bulan memantulkan cahaya dari bumi
d. Bulan memantulkan cahaya dari matahari
5. Angin kencang yang menyertai cuaca buruk disebut ...
a. Badai
b. Gelombang angin
c. Tsunami
d. Angin darat
6. Penanaman pohon bakau di pantai dapat mengurangi abrasi karena ...
a. Dapat tumbuh di tepi laut
b. Dapat menghalangi gelombang laut
c. Daunnya rindang untuk menahan air laut
d. Mempunyai akar penunjang yang kuat
7. Pembuatan terasering berguna untuk mencegah ...
a. Erosi
b. Badai
c. Deflasi
d. Abrasi
8. Pada siang hari, posisi bumi menghadap ...
a. Bulan
b. Matahari
c. Bintang
d. Awan
9. Matahari disebut bintang karena ...
a. Dapat mengeluarkan cahaya sendiri
b. Ukurannya besar
c. Tidak mengeluarkan cahaya sendiri
d. Bentuknya sama seperti bintang
10. Untuk melakukan satu kali rotasi, bumi membutuhkan waktu selama ...
a. 12 jam
b. 24 jam
c. 36 jam
d. 6 jam
11. Keadaan permukaan air laut yang naik sehingga air laut tampak
bertambah banyak disebut ...
a. Pasang surut
b. Ombak
c. Pasang naik
d. Badai
12. Agar tidak mudah terkena erosi, maka tanah banyak ditanami tumbuhan
karena ...
a. Akar banyak menyimpan air
b. Air akan menghanyutkan tanaman
c. Akar dapat menahan tanah dari air
d. Tumbuhan banyak menampung zat hara tanah
13. Kapal kapal besar dapat merapat ke dermaga saat ...
a. Air laut surut
b. Air laut pasang
c. Gelombang laut kecil
d. Pasang surut air laut
14. Bulan sabit akan terlihat di ....
a. Atas kepala pada sore hari
b. Sebelah timur setelah matahari terbit
c. Sebelah barat setelah matahari terbit
d. Sebelah barat setelah matahari terbenam
15. Jika kita berdiri di lapangan pada pukul 11.00, maka bayangan kita
mengarah ke sebelah ....
a. Timur
b. Barat
c. Utara
d. Selatan
Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang benar!
1.
Bagaimana pengaruh pasang naik dan pasang surut
air laut terhadap nelayan?
2.
Mengapa bulan pada siang hari tidak terlihat?
3.
Sebutkan dua hal yang diakibatkan oleh erosi!
4.
Apa yang dimaksud fase bulan?
5.
Tuliskan benda benda langit yang mudah dilihat
tanpa menggunakan alat bantu!
6.
Jarak bulan ke bumi lebih dekat daripada jarak
matahari ke bumi. Namun, mengapa cahaya bulan tidak seterang cahaya matahari?
7.
Berdasarkan apa orang orang terdahulu menamakan
rasi bintang?
8.
Berapakan waktu yang dibutuhkan bumi untuk
melakukan satu kali revolusi?
9.
Mengapa bentuk bulan berubah ubah?
10.
Apa yang terjadi jika bumi tidak berotasi?
No comments:
Post a Comment