Tanya jawab bab
8 koperasi
lihat juga latihan soal koperasi
1.
Apa yang dimaksud
dengan koperasi?
Jawab :
Koperasi adalah badan usaha bersama
berdasarkan asas kekeluargaan untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya.
Menurut UU no. 25 tahun 1992, koperasi
adalah badan usaha yang beranggotakan orang orang atau badan hukum dengan
landasan kegiatan berdasar prinsip koperasi dan merupakan gerakan ekonomi
rakyat berdasarkan asas kekeluargaan.
2.
Tuliskan tiga
tujuan koperasi!
Jawab :
Meningkatkan kesejahteraan anggota
Menyediakan kebutuhan para anggota
Membangun ekonomi Indonesia
3.
Kemukakan tiga
manfaat koperasi!
Jawab :
Mempermudah anggota untuk memperoleh odal
usaha
Melatih anggota untuk berorganisasi
Memajukan usaha anggota koperasi
4.
Dari manakah modal
koperasi berasal?
Jawab :
Simpanan pokok, simpanan wajib, dan
simpanan sukarela
Bantuan kredit dari bank pemerintah
Bantuan kredit dari lembaga lembaga
ekonomi lain
Bagian dari sisa hasil usaha
5.
Uraikan jenis
koperasi berdasarkan jenis usahanya!
Jawab :
Koperasi serba usaha : merupakan koperasi
yang terdiri atas berbagai jenis usaha seperti menjual kebutuhan pokok dan
barang- barang hasil produksi anggotanya.
Koperasi konsumsi : menyediakan kebutuhan
sehari- hari anggotanya, berupa bahan makanan, pakaian, peralatan rumah tangga,
dan lain lain.
Koperasi produksi : beranggotakan para
produsen yang membuat berbagai jenis barang. Koperasi produsen memproduksi dan
menjual barang- barang hasil produksi para anggotanya.
Koperasi simpan pinjam : melayani
kegiatan simpan pinjam uang anggotanya
6.
Uraikan arti
lambang koperasi!
Jawab :
Rantai : persatuan dan kesatuan yang
kokoh
Roda gigi : karya dan usaha selalu
bergerak untuk mencapai tujuan
Padi dan kapas : kemakmuran yang
diusahakan dan harus dicapai setiap anggota koperasi
Pohon beringin : sifat kepribadian
Indonesia yang kuat dan berakar
Timbangan : keadilan bagi seluruh anggota
Bintang dan perisai : landasan idiil koperasi
indonesia yaitu pancasila
Warna dasar merah putih : sifat nasional
koperasi
7.
Apa yang dimaksud dengan koperasi simpan pinjam?
Jawab :
Koperasi simpan pinjam : melayani
kegiatan simpan pinjam uang anggotanya
8.
Tuliskan prinsip-
prinsip koperasi!
Jawab :
Keanggotaan bersifat sukarela dan terbuka
Pengelolaan dilaksanakan secara
demokratis
Pembagian sisa hasil usaha secara adil
sesuai dengan jasa masing masing anggota
Jasa terbatas terhadap modal
Bersifat mandiri
Diperlukan pendidikan koperasi
Diperlukan kerja sama antarkoperasi
9.
Sebutkan hak hak
anggota koperasi!
Jawab :
Mengajukan usul dan pendapat demi
kemajuan koperasi
Mendapat keuntungan atau sisa hasil usaha
Dipilih menjadi pengurus koperasi
10.
Apa perbedaan
koperasi dan badan usaha lain?
Jawab :
|
koperasi
|
Badan usaha lain
|
tujuan
|
Menyejahterakan anggotanya
|
Mencari keuntungan
sebesar besarnya
|
modal
|
Dari anggota
|
Perorangan
|
Kekuasaan tertinggi
|
Rapat anggota
|
Pemilik modal
terbesar
|
keuntungan
|
Ada SHU
|
Tidak ada SHU
|
11.
Jelaskan kelebihan
dari koperasi!
Jawab : setiap anggota memiliki hak suara
yang sama, bukan berdasar besarnya modal
Bertujuan untuk meningkatkan
kesejahteraan anggota dan bukan semata mata mencari keuntungan
Bersifat terbuka dan sukarela
Besarnya simpanan pokok dan wajib tidak
memberatkan anggota
12.
Jelaskan kelemahan
dari koperasi!
Jawab :
Koperasi sulit berkembang karena modal
terbatas
Kurang cakapnya pengurus koperasi dalam
mengelola usaha
Pengurus kadang kadang tidak jujur
Kurangnya kerja sama antara pengurus,
pengawas dan anggota
13.
Sebutkan dan
jelaskan landasan koperasi!
Jawab :
Landasan idiil : pancasila
Landasan struktural : UUD 1945
Landasan mental : setia kawan dan
kesadaran berpribadi
Landasan gerak : pasal 33 UUD 1945 dan
penjelasannya
No comments:
Post a Comment